Pembelajaran Imersif Membuka Dunia Konten Inspiratif

Posted by

Immersive-Learning

Pembelajaran imersif menciptakan pengalaman belajar yang realistis, menarik dan memicu peserta untuk berpartisipasi aktif dan mengeksplorasi. Kemampuan beradaptasi yang dihasilkan oleh pembelajaran imersif memastikan setiap peserta memiliki pengalaman belajar yang unik.

Upaya terus menerus dilakukan untuk menemukan cara belajar paling efektif. Ini menjadi tanda bahwa ada kesadaran dan kemauan untuk terus belajar baik bagi pelajar maupun para professional. Budaya belajar di tengah arus transformasi teknologi semakin dirasa penting dan menjadi isu yang dibicarakan banyak orang, baik di lingkungan perusahaan maupun di lembaga pendidikan. Pembelajaran imersif yang memberi pengalaman belajar yang mendalam adalah salah satu fokus utama. Mari kita bahas pentingnya pembelajaran imersif untuk mengembangkan keterampilan di masa depan.

Kita dihadapkan pada keadaan dimana transformasi terjadi di seluruh aspek industri yang ditandai dengan adanya berbagai teknologi terapan seperti Artificial Intellegence, Virtual Reality, Augmented Reality, Internet of Things, serta Collaborative Robots (Cobots) yang mampu mengubah pola produksi,  model bisnis, hingga pelayanan di berbagai industri. Ada keterampilan yang berubah dan ada kebutuhan untuk terus belajar sepanjang hidup kita. Sisi positifnya, transformasi teknologi juga membantu program pelatihan dan pembelajaran jadi lebih fleksibel, efisien dan imersif.

Pembelajaran imersif mengacu pada pendekatan metode pembelajaran yang melibatkan peserta didik dalam lingkungan simulasi interaktif, sering kali memanfaatkan teknologi seperti Virtual Reality (VR), Augmented Reality (AR), atau Mixed Reality (MR) untuk mengakses konten dan pengalaman.  Realitas virtual menawarkan pengalaman belajar yang paling mendalam. Dengan mengenakan headset dan headphone, peserta didik dibawa keluar dari dunia nyata ke ruang virtual, menyediakan lingkungan bebas gangguan agar dapat berkonsentrasi penuh pada tugas yang ada. Pembelajaran imersif menyediakan lingkungan yang aman dan bebas risiko untuk mengeksplorasi dan belajar dari kesalahan yang dibuat.

Baca juga :  Aplikasi Project Management Memperbaiki Koordinasi dan Kolaborasi Tim

Keunggulan pembelajaran imersif adalah mampu menempatkan orang dalam situasi melalui realitas virtual (Virtual Reality). Pada awalnya, metode pembelajaran ini cocok untuk pelatihan menangani situasi berbahaya yang kadang sulit untuk ditampilkan. Namun saat ini, realitas virtual sudah digunakan untuk berbagai simulasi pelatihan dan bahkan bisa digunakan juga untuk melatih keterampilan interpersonal (soft skill). Teknologi realitas virtual memungkinkan kita untuk mengurai dan menampilkan simulasi bagian demi bagian, atau fokus pada bagian tertentu berulang kali.  Ini berguna untuk mengulang materi pelatihan atau fokus pada simulasi tertentu yang  melatih peserta merespon secara cepat dan tepat.

Pembelajaran imersif hadir untuk membekali peserta didik dengan keterampilan baru dan meningkatkan basis pengetahuan mereka. Pembelajaran imersif menciptakan pengalaman belajar yang realistis, menarik dan memicu peserta untuk berpartisipasi aktif dan mengeksplorasi. Kemampuan beradaptasi yang dihasilkan oleh pembelajaran imersif memastikan bahwa setiap peserta memiliki pengalaman belajar yang unik, disesuaikan atau dipersonalisasi. Pembelajaran ini  sangat bermanfaat bagi individu di semua tahap kehidupan mereka, bisa diterapkan di sekolah, perguruan tinggi dan universitas, hingga di tempat kerja atau dimanapun.

Realitas virtual juga dapat membuka dunia konten inspiratif bagi peserta didik yang dapat dipadukan dengan kurikulum kursus yang ada. Ini dapat membantu peserta untuk berkreasi dengan mengembangkan konten imersif mereka sendiri dan meningkatkan keterlibatan. Pembelajaran mendalam adalah cara yang sangat efektif bagi peserta dari segala usia dan pengalaman untuk memperluas basis pengetahuan dan menyempurnakan keterampilan baru.

Program pelatihan virtual mengaktifkan otak melalui rangsangan visual, suara, dan fisik. Pembelajaran berdasarkan pengalaman dan sensorik sangat efektif dalam menyimpan informasi baru. Ketika kita belajar, kita membentuk jalur baru di otak yang dibentuk oleh lingkungan dan pengalaman kita. Realitas virtual memberikan kesan mendalam pada otak, sehingga menjadikannya sebagai metode pelatihan yang efektif.

Baca juga :  Transformasi Digital dalam Pengembangan Kawasan Industri Hijau

Bentuk pembelajaran imersif lainnya adalah penggunaan platform pembelajaran adaptif. Platform ini dapat merespons sesuai pertanyaan dan pemahaman pengguna, dan menyesuaikan konten.  Misalnya, jika pengguna menjawab sejumlah pertanyaan dengan benar mengenai topik tertentu, platform pembelajaran adaptif dapat menyesuaikan untuk memberikan pertanyaan yang lebih sulit kepada pengguna, atau pindah ke topik baru. Sementara jika pengguna menjawab banyak pertanyaan dengan salah, platform bisa membantu dengan konten video atau teks untuk dibaca, sebelum lanjut dengan pertanyaan yang lebih mudah.**